Sabtu, 21 September 2019 05:18

Danramil beserta keluarga besar Koramil 03/GP takziah atas wafatnya Ibunda Babinsa Kota Bambu Utara Sertu Abdul Rohman

Peristiwa

Inna lillahi wa inna ilaihi rojiuun, kabar duka cita menyelimuti Keluarga Besar Koramil 03/Grogol Palmerah atas meninggalnya Hj Rohimah binti H. Entong dalam usia 78 tahun, Ibunda dari Babinsa Kota Bambu Utara Sertu Abdul Rohman. Danramil 03/GP Kapten Inf Irwan Triyono langsung datang melayat takziah ke rumah duka yang terletak di Jalan Kepa Duri RT.005/RW.08 No.16 Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat dan mengikuti prosesi pemakaman di TPU Duri Kepa, Jumat (20/9).

Danramil 03/GP Kapten Inf Irwan Triyono takziah dengan didampingi oleh Bati Tuud Pelda Edy Rustandi, para Babinsa, Anggota Mitra Jaya dan Wanra.

“Kami atas nama segenap Keluarga Besar Koramil 03/GP mengucapkan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Almarhumah Hj. Rohimah binti H. Entong yang merupakan Ibunda dari anggota kami yaitu Babinsa Kota Bambu Utara Sertu Abdul Rohman, semoga arwah Almarhumah diterima disisi Allah SWT,” ucap Danramil 03/GP Kapten Inf Irwan Triyono.

Tampak terlihat keluarga besar Koramil 03/GP, Lurah Kota Bambu Utara Ibu Ina Ariyani, SKM beserta jajaran, para keluarga, kerabat dan handai taulan serta warga masyarakat sekitar turut mengantarkan jenazah Almarhumah Hj. Rohimah binti H. Entong ke tempat peristirahatan terakhir di TPU Duri Kepa.

Sementara itu, Babinsa Kota Bambu Utara Sertu Abdul Rohman mengucapkan terima kasih atas perhatian dan empati belasungkawa Keluarga Besar Koramil 03/GP.

“Kami atas nama keluarga besar Almarhumah Hj. Rohimah binti H. Entong mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Danramil 03/GP, Bati Tuud, rekan-rekan Babinsa, Mitra Jaya dan segenap keluarga besar Koramil 03/GP yang telah sudi mendo`akan Almarhumah Ibunda kami, dari mulai takziah di rumah hingga mengantar ke TPU, semoga amal ibadah semuanya diberikan pahala oleh Allah SWT,” tutur Sertu Abdul Rohman dengan suara lirih. (M.Solichin)

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 92 Views

Update
No Update Available
Related News
Pangdam Jaya pimpin Sertijab Danrem 052 Wijayakrama
Korem 052/Wijayakrama gelar tradisi Penyambutan Pejabat Danrem Baru
Tingkatkan rasa aman, Polres Metro Depok lakukan patroli di rumah-rumah kosong selama mudik lebaran
×