Senin, 25 Maret 2019 22:51

Kapolres Cirebon Kota minta aparat tingkatkan disiplin dalam tugas

Press Release

Kepala Kepolisian Resor Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy SH S,Ik M.Pict M.Iss memimpin pelaksanaan apel pagi anggota Polres Cirebon Kota yang diikuti, Para Kabag, Para Kasat, Perwira, Brigadir dan ASN Polres Cirebon Kota, di halaman apel Mapolres Cirebon Kota. Senin ( 25/3)

Pada kesempatan tersebut Kapolres Cirebon Kota mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas dan kegiatan yang dilakukan seluruh jajaran baik polsek maupun polres. Dalam apel tersebut Kapolres memberikan arahan agar jajarannya mengagendakan kamtibmas di wilkum Polres Cirebon Kota serta agar selalu displin dan ikhlas dalam menjalankan tugas melayani masyrakat dan kewajiban sebagai anggota Polri menjadikan ibadah,terus waspada dan berhati-hati dalam menjalankan tugas.

Selain itu Kapolres juga berharap kepada seluruh anggotanya untuk lebih meningkatkan kembali kinerjanya dan sehingga apa yang kita lakukan betul-betul dirasakan oleh masyarakat dan Polri lebih dicintai oleh masyarakat.

"Sikap disiplin merupakan cermin diri sendiri sebagai awal pelayanan masyarakat, Bila ada pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Polri fungsi Propam untuk di proses melalui sidang disiplin dan Sidang Kode Etik," ujarnya.

Tugas pokok Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sekaligus sebagai penegak hukum. Menjelang Pemilu Polri akan disibukkan dengan pengamanan, karena itu Kapolres meminta Jajarannya untuk menjaga kesehatan. " Jangan sampai saat pengamanan Pemilu keadaan kesehatan kita tidak baik, perhatikan keselamatan pengamanan diri sendiri juga rekan kerja, terapkan buddy sistem untuk antisipasi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi,"tambahnya.

Pada saat Patroli diingatkan kembali untuk hati-hati dalam melaksanakan tugas, tetap siap siaga dan selalu komunikasikan dengan jajaran lainnya.

Untuk Bhabinkamtibmas sebagai etalase Polri terkait dalam pelaksanaan tugasnya bersentuhan langsung dengan masyarakat, tetap jaga keamanan dan keselamatan diri tetap bekerjasama dengan Babinsa serta perangkat desa.

Berikan pelayanan dan informaasi yang baik kepada masyarakat yang sedang mengalami masalah untuk mencari solusinya sesuai dengan program inovasi Gunung Jati, berikan pelayanan yg terbaik kepada masyarakat untuk meraih keperayaan Polri.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 941 Views

Update
No Update Available
Related News
Diskual adakan Rekonsiliasi Internal Penyelesaian Migrasi Data semester I TA 2022 di lingkungan TNI AL UO TNI AL di Lantamal VI
Wakil Komandan Lantamal VI lepas Calon Taruna AAL TA. 2022
Meriahkan HUT Ke-72 tahun 2022, Lantamal VI adakan senam aerobik dan fun games
×