Jumat, 18 Januari 2019 20:44

Cegah banjir, prajurit Lantamal VI bersama warga pantau level air di trash rack Pannampu

Banjir

Untuk mencegah musibah banjir di musim hujan, Prajurit Lantamal VI bersama petugas trash rack dan warga disekitar kanal Pannampu memantau level air di trash rack. Pemantauan trash rack dilakukan karena tingginya curah hujan di Kota Makassar, Jumat (18/1).

“Pemantauan level air di tempat trash rack pada saat musim penghujan sekarang ini sangat berguna untuk mencegah terjadinya banjir yang diakibatkan meluapnya air kanal ke rumah-rumah penduduk di sekitar kanal," ujar Lettu laut (P) Hadi Sutoyo yang memimpin pemantauan ini.

Selain memantau level air, kegiatan ini juga mengontrol penumpukan sampah yang terbawa oleh air kanal yang bisa menyumbat aliran air di trash track. “Salah satu penyebab banjir adalah adanya penumpukan sampah di trash rack yang dapat menyumbat aliran air, oleh sebab itu, kami bersama para warga berinisiatif untuk membersihkan sampah yang tersaring di trash track Kanal Pannampu ini," tambah Lettu Laut (P) Hadi Sutoyo.

Selanjutnya, Lettu Hadi menyampaikan pemantauan akan dilanjutkan terus menerus dari trash rack satu ke trash rack lainnya yang terdapat di sepanjang bantaran Kanal Pannampu ini.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 842 Views

Update
No Update Available
Related News
Meski tidak hujan, simpang perempatan Mampang-Pancoran Mas Depok, tergenang banjir
Tujuh kecamatan di Kabupaten Brebes terendam banjir
Banjir rendam perempatan Kodim, Pancoran Mas, Depok
×