Senin, 17 Desember 2018 21:43

Pokdarkamtibmas Polsek Pancoran Mas gelar apel persiapan Natal dan Tahun Baru 2019

Peristiwa

Bertempat di lapangan upacara Sekolah Setia Negara, Jalan Raya Sawangan, Pancoran Mas, Depok, Minggu (16/12) pagi di gelar apel persiapan sambut Natal 2018 dan Tahun Baru 2019. Dipimpin inspektur upacara, Kapolsek Pancoran Mas Depok, Kompol Roni Agus Wowor menyampaikan beberapa atensi terhadap puluhan anggota Pokdarkamtibmas dari 11 Sub Sektor.

Keberadaan Pokdarkamtibmas sebagai Mitra dari Kepolisian sangat diharapkan dalam pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019. Nantinya masing-masing Sub Sektor akan menempatkan pos pengamanan bersama 3 Pilar, dari unsur Pemerintahan (Kecamatan maupun Kelurahan), unsur Babinsa TNI dan unsur dari Bhabinkamtibmas dari Kepolisian.

Dengan sinergitas Polri dan Mitra Polri ini diharapkan kondusif aman hingga berakhirnya perayaaan Natal 2018 dan juga perayaan Tahun Baru 2019.

Di kesempatan terpisah, Nuryadin Rahman selaku Waka Sektor Pokdarkamtibmas Polsek Pancoran Mas mengimbau kepada seluruh anggota Pokdarkamtibmas bisa bekerja maksimal dan saling berbagi tugas di tiap-tiap Sub Sektor yang terdapat gereja, seperti wilayah Kelurahan Depok dan Kelurahan Depok Jaya.

"Untuk anggota Pokdarkamtibmas Polsek Pancoran Mas Depok menurunkan anggotanya sebanyak kurang lebih 250 personel yang terbagi di 11 Sub Sektor kewilayahan," tutur Wakasektor Pokdarkamtibmas.

favorite 3 likes

question_answer 0 Updates

visibility 511 Views

Update
No Update Available
Related News
Pangdam Jaya pimpin Sertijab Danrem 052 Wijayakrama
Korem 052/Wijayakrama gelar tradisi Penyambutan Pejabat Danrem Baru
Tingkatkan rasa aman, Polres Metro Depok lakukan patroli di rumah-rumah kosong selama mudik lebaran
×